JAKARTA, KILAS24.COM– Berkah awal pekan, pencairan dana KJP Plus April 2023 akan segera dilakukan. Berikut ini prediksi tanggal dana KJP Plus April 2023 disalurkan ke rekening siswa SD-SMA.
Masyarakat masing ramai mempertanyakan kapan dana KJP Plus April 2023 cair. Jika melihat skema pencairan KJP Plus selama tahun 2023, pemerintah DKI Jakarta selalu menyalurkan bantuan tersebut pada awal bulan.
Sebagai gambaran, redaksi Kilas24.com akan memberikan jadwal resmi pencairan KJP Plus selama tahun 2023 dan cara cek saldo KJP Plus di JakOne.
Baca Juga: Input NISN di pip.kemdikbud.go.id Segera, Ini Daftar Peneirma dan Jadwal Pencairan PIP 2023
Jadwal Pencairan KJP Plus tahun 2023
- Januari 2023, pencairan dana KJP Plus terjadi pada tanggal 2
- Februari 2023, dana KJP Plus disalurkan pada tanggal 1
- Maret 2023, dana KJP Plus dicairkan pada tanggal 1
Berdasarkan skema pencairan dana KJP Plus di atas, diperkirakan pencairan dana KJP Plus April 2023 akan kembali terjadi pada awal bulan ini yaitu pada tanggal 3.
Siswa SD-SMA penerima manfaat berharap bantuan KJP Plus 2023 bisa disalurkan pada hari ini. Lazimnya pencairan dana KJP Plus dilakukan sore hari dan akan diumumkan melalui akun media sosial Disdik atau bank penyalur JakOne.
Untuk mempermudah Anda mengecek dana KJP Plus April 2023 sudah masuk rekening atau belum dapat menggunakan aplikasi berikut ini. Aplikasi JakOne menjadi saran online bagi masyarakat untuk mengecek saldo KJP Plus.
Cara cek saldo KJP Plus bulan April 2023:
- Download aplikasi JakOne Mobile di Google Play atau App Store
- Install aplikasi
- Buka aplikasi JakOne Mobile
- Klik ‘Daftar’
- Pilih ‘Setuju’
- Untuk yang belum menjadi nasabah Bank DKI pilih ‘Tidak Punya’
- Lengkapi isian data lalu pilih ‘Lanjut’
- Pilih hanya uang elektronik JakOne Pay
- Konfirmasi Pembukaan E-Wallet JakOne Pay
- Notifikasi kode OTP dikirim ke kotak pesan
- Masukkan kode OTP lalu kirim
- Pendaftaran selesai
- Selanjutnya gunakan PIN JakOne Mobile untuk login
Cara mengaitkan rekening KJP Plus dengan JakOne Mobile:
- Login di aplikasi JakOne Mobile
- Tekan Menu
- Pilih ‘Rekening dan Kartu’
- Masukkan nomor kartu dan PIN ATM KJP Plus
- Pastikan No. HP yang digunakan untuk aktivasi JakOne Mobile sama dengan yang dipakai untuk pendaftaran KJP Plus, klik ‘Lanjut’
- JakOne Mobile dan KJP Plus sudah terhubung
Perlu diketahui KJP Plus bulan April 2023 untuk tidak akan cair ke rekening Bank DKI jika siswa yang bersangkutan tidak terdaftar dan tidak aktif di salah satu satuan pendidikan di Provinsi DKI Jakarta.
Siswa yang tidak terdaftar dalam DTKS atau Data Terpadu Kesejahteraan Sosial pun tidak bisa menerima dana KJP Plus bulan April 2023.
Kartu Jakarta Pintar merupakan perwujudan bantuan dana pendidikan bagi warga DKI Jakarta yang berdomisili di DKI Jakarta. Bagi siswa yang tidak bisa menunjukkan bukti Kartu Keluarga atau surat keterangan lainnya, tidak bisa mendapatkan dana KJP Plus bulan April 2023.
Baca Juga: Info Penting, KJP Plus April 2023 Cair Tanggal Ini, Cek di JakOne Segera
Besaran dana KJP Plus bulan April 2023 adalah sebagai berikut:
- KJP Plus bulan April 2023 jenjang pendidikan SD/MI/SLB
– Biaya personal Rp250 ribu per bulan
– SPP sekolah swasta Rp130 ribu per bulan
- KJP Plus Plus April 2023 jenjang pendidikan SMP/MTs/SMPLB
– Biaya personal Rp300 ribu per bulan
– SPP sekolah swasta Rp170 ribu per bulan.
- KJP Plus bulan April 2023 jenjang pendidikan SMA/MA/SMALB
– Biaya personal Rp420 ribu per bulan.
– SPP sekolah swasta Rp290 per bulan
- KJP Plus bulan April 2023 jenjang pendidikan SMK
– Biaya personal Rp450 ribu per bulan.
– SPP sekolah swasta Rp240 per bulan.
- KJP Plus bulan April 2023 Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKMB Paket A/B/C)
– Biaya personal Rp300 per bulan.
Pencairan dana Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus April 2023 menjadi yang terakhir untuk tahap 2 tahun 2022. Tahapan ini telah berlangsung selama 6 bulan atau sejak KJP Plus November 2022 hingga KJP Plus April 2023.
Selanjutnya, program bantuan pendidikan dilanjutkan dengan KJP Plus 2023 tahap 1. Saat ini, Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta sedang merampungkan pendataan siswa calon penerima KJP Plus 2023 tahap 1.
Jika nantinya terdata sebagai penerima KJP Plus 2023 tahap 1, peserta didik mendapatkan pencairan dana bantuan pendidikan setiap bulan sejak Mei 2023 hingga Oktober 2023. Guna memastikan terdata sebagai penerima KJP Plus 2023, orang tua dan siswa perlu aktif menanyakan ke pihak sekolah terkait proses pendataan KJP Plus 2023.
Lazimnya, data penerima bantuan KJP Plus berasal dari DTKS Kemensos yang dikirimkan oleh Dinas Sosial DKI Jakarta. Jika tidak ada halangan, peserta didik yang terdata di DTKS berpeluang mendapatkan bantuan KJP Plus.
Baca Juga: Login pip.kemdikbud.go.id Sekarang untuk Cek Status Penerima, Ini Jadwal PIP 2023 Cair
Sebagai gambaran berikut ini alur dan mekanisme pendaftaran KJP Plus 2023 tahap 1 yang pernah dirilis Disdik DKI:
- Pemadanan data: 9- 15 Februari 2023.
- Pendataan siswa di sekolah: 16 Februari – 22 Maret 2023. Pendataan siswa ini berupa pengukukan calon penerima, pengumpulan berkas pendaftaran, serta verifikasi sekolah yang berupa mengecek dan melengkapi identitas siswa dan sekolah (khusus penerima baru dan melengkapi data wali dan kontak darurat), persetujuan sekolah dan upload kelengkapan berkas.
Catatan: Proses mutasi hanya bisa dilakukan oleh akun Kasatlak Kecamatan atau pendidikan Madrasah sesuai kewenangannya pada 16 – 22 Februari 2023
3. Verifikasi dan persetujuan Kepala Dinas Pendidikan: 23 – 28 Maret 2023.
4. Penetapan penerima melalui keputusan Gubernur: 29 Maret – 2 Mei 2023.
Untuk mengecek status penerima KJP Plus tahap 1 tahun 2023, orang tua dan siswa SD-SMA bisa mengakses link kjp.jakarta.go.id.
Demikian informasi pencairan KJP Plus April 2023 dan cara cek saldo KJP Plus di JakOne. Semoga bermanfaat.