JAKARTA, KILAS24.COM– Pencairan BLT BBM sebesar BLT BBM sebesar Rp600 ribu sedang berlangsung. Simak cara cairkan BLT BBM Rp600 ribu di kantor Pos.
BLT BBM akan disalurkan kepada masyarakat sebesar Rp600.000. Pencairan BLT BBM ini dilakukan dalam dua kali penyaluran. Pada November 2022, BLT BBM kini telah memasuki tahap kedua pencairan, sebesar Rp300.000.
BLT BBM merupakan salah satu bantuan sosial yang diberikan pemerintah kepada masyarakat miskin yang sudah terdaftar pada Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).
Baca Juga: Inilah Profil Penjaga Laut di G20, Laksda TNI Dr. T.S.N.B. Hutabarat, M.M.S
Penerima BLT BBM mencapai 20,65 juta keluarga yang terdaftar pada DTKS, dengan anggaran total sebesar RP12,4 triliun.
Untuk mengetahui apakah Anda termasuk sebagai penerima BLT BBM, anda harus melakukan pengecekan DTKS secara online melalui laman cekbansos.kemensos.go.id.
Berikut ini cara mencairakan BLT BBM Rp600 ribu di kantor Pos
- Bawa dokumen syarat pencairan berupa:
*Undangan pencairan yang diberikan pemerintah desa atau RT/RW setempat.
*KTP dan KK ke kantor pos terdekat.
Baca Juga: Kapan Dana PIP Cair Lagi, Desember 2022? Ini Link Resmi untuk Cek Daftar Nama Penerimanya
- Datang ke kantor pos sesuai jadwal undangan.
- Ambil nomor antrian.
- Setelah berkas mendapatkan verifikasi, serahkan berkas tersebut.
- Anda dapat menerima BLT BBM sebesar Rp300.000.
Demikian informasi pencairan BLT BBM Rp600 di kantor Pos. Semoga bermanfaat.