JAKARTA, KILAS24.COM – Inilah cara cek PIP lewat HP yang dapat dilakukan dengan mudah. Selain itu, terdapat juga update pencairan PIP Kemdikbud per Juni 2023.
Cara cek PIP lewat HP atau ponsel pintar sangat mudah. Anda cukup menyiapkan HP yang terkoneksi internet, NISN dan NIK. Cara cek PIP lewat HP ini dilakukan dengan cara:
- Buka website resmi PIP di link pip.kemdikbud.go.id dari browser di HP Anda
- Setelah terbuka, isi NIK dan NISN yang terdaftar di DTKS atau Dapodik.
- Selesaikan penambahan dan pengurangan yang tersedia.
- Klik Cek Penerima.
Sistem PIP akan menampilkan informasi terkait status penerima bantuan PIP.
Update PIP Kemdikbud 2023 Per 6 Juni 2023
Hingga 6 Juni 2023 pencairan dana bantuan pendidikan Program Indonesia Pintar (PIP) Kemdikbud 2023 masih tidak banyak berubah. Sebanyak 6,78 juta siswa jenjang SD, SMP dan SMA sederajat telah menerima pencairan dana PIP.
Pada tahun ini, total penerima PIP Kemdibud ialah sebanyak 14,30 juta siswa. Dana PIP hanya cair sekali setahun, sehingga update PIP per 6 Juni 2023 sudah cair kepada lebih dari 47,43 persen dari total penerima PIP 2023.
Baca Juga: Bantuan KLJ Cair Juni 2023? Dinas Sosial DKI Jelaskan Ini untuk Kartu Lansia Jakarta
Baca Juga: Cek Sembako Murah KJP Juni 2023 di Sini, Tanda KJP Plus Bulan Juni 2023 Cair?
Artinya, masih terdapat lebih dari 7 juta siswa jenjang SD, SMP, dan SMA sederajat yang belum menerima pencairan dana PIP.
Merujuk pada jadwal pencairan PIP, biasanya dana PIP Kemdikbud dicairkan dalam 3 tahap yakni tahap 1 pada Februari-April, tahap 2 pada Mei-September dan tahap 3 pada November-Desember.
Bagi siswa yang belum mendapatkan pencairan dana PIP 2023, tidak perlu cemas. Pasalnya, proses pencairan dana PIP 2023 terus dilakukan pemerintah.
Laman media sosial, SobatPIP misalnya meminta para siswa kelas 6, kelas 9 dan kelas 12 untuk melakukan aktivasi rekening PIP sebelum 30 Juni 2023.
Para siswa yang masuk SK Nominasi penerima PIP itu diminta melakukan aktivasi rekening di Bank BRI untuk jenjang SD dan SMP dan BNI untuk jenjang SMA.
SK Nominasi PIP 2023 berisi daftar nama nominasi penerima bantuan PIP bagi peserta didik yang belum memiliki rekening aktif.
Bagi siswa yang sudah pernah melakukan aktivasi rekening SimPel Bank BRI BNI, bawa buku tabungan atau buku rekening dan ATM. Pencairan dapat dilakukan via teller atau mesin ATM.
Baca Juga: Kartu Lansia Jakarta (KLJ) dan KPARJ Tahap 2 Tahun 2023 Kapan Cair, Dinas Sosial DKI Beri Info Ini
Bagi siswa yang belum pernah melakukan aktivasi rekening SimPel PIP di Bank BRI dan BNI, bawa surat keterangan dari sekolah, kartu pelajar, KIP, (fotokopi KTP orang tua, khusus untuk siswa SD).
Adapun, besaran bantuan dana PIP untuk tiap jenjang pendidikan ialah:
- Peserta didik SD/MI/Paket A mendapatkan Rp450.000 per tahun
- Peserta didik SMP/MTs/Paket B mendapatkan Rp750.000 per tahun
- Peserta didik SMA/SMK/MA/Paket C mendapatkan Rp1 juta per tahun
Itulah info cara cek PIP lewat HP dan update pencairan PIP Kemdikbud per 6 Juni 2023. Semoga bermanfaat.