JAKARTA, Kilas24.com — Jelang penutupan pendaftaran sekolah kedinasan, BKN membuka simulasi CAT secara daring. Simulasi CAT BKN itu dibatasi hanya 2.500 orang pendaftar per hari.
laman resmi Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyebutkan simulasi CAT BKN secara online telah dibuka dengan kuota per hari dibatasi hanya 2.500 pendaftar.
“Jadi enggak usah bingung kalau enggak bisa daftar bukan berarti error ya,” tulis BKN dilansir Kilas24.com, Rabu (28/4/2021).
Baca Juga: Mau Lolos Sekolah Kedinasan? Simak Tips Berikut
Seperti diketahui, simulasi Computer Assisted Test (CAT) BKN merupakan bagian dari upaya memperkenalkan ujian berbasis CAT kepada calon yang melamar masuk sekolah kedinasan. Untuk bisa mengakses layanan ini, pengunjung dapat langsung mengunjungi laman CAT BKN.
Simulasi membantu calon pelamar untuk merasakan suasana ujian. Pasalnya, hampir semua yang mendaftar sekolah kedinasan adalah lulusan SMA atau sederajat.
Kehadiran simulasi CAT BKN diharapkan dapat membantu calon pelamar untuk beradaptasi. Kemampuan beradaptasi dengan metode seleksi bisa menjadi salah satu faktor penentu, sehingga diharapkan tidak gagap ketika ujian nanti.
Ketika sudah beradaptasi, peserta akhirnya bisa fokus pada kompetensi atau menjawab soal yang ada. Namun, sebelum mengakses CAT BKN ada baiknya menyelesaikan proses pendaftaran sekolah kedinasan yang bakal ditutup pada 30 April 2021.