KILAS24.COM- Kabar gembira bagi penerima manfaat bansos Kemensos, PKH tahap 3 akan dicairkan pada bulan September 2023. Berikut cara pastikan nama penerimanya melalui link cekbansos.kemensos.go.id.
Program Keluarga Harapan (PKH) September 2023 merupakan bantuan yang diberikan pemerintah kepada masyarakat yang tidak mampu. Bansos PKH yang cair pada bulan September 2023 menjadi yang terakhir untuk tahap 3.
Masyarakat yang belum menerima bansos PKH tahap 3 2023 pada bulan Juli dan Agustus, dipastikan akan menerima bansos pada bulan September 2023. Untuk itu, segera cek penerima di laman cekbansos.kemensos.go.id.
Baca Juga: Jadwal Pencairan BPNT September 2023, Cek Tanggal dan Penerimanya di Link Resminya
Sebelum mengecek penerima, berikut kategori masyarakat yang menerima bansos PKH tahap 3 September tahun 2023.
Kategori Penerima PKH Tahap 3 September 2023
- Kategori balita usia 0–6 tahun mendapat bantuan dengan sebesar Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap tahap.
- Kategori ibu hamil dan masa nifas mendapat bantuan dengan sebesar Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap
- Kategori siswa jenjang Sekolah Dasar (SD) mendapat bantuan dengan sebesar Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 setiap tahap.
- Kategori siswa jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan sebesar Rp1.500.000 per tahun atau Rp375.000 setiap tahap.
- Kategori siswa jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) mendapat bantuan dengan sebesar Rp2.000.000 per tahun atau Rp500.000 setiap tahap.
- Kategori lansia berusia 70 tahun ke atas mendapat bantuan dengan sebesar Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.
- Kategori penyandang disabilitas berat mendapatkan bantuan dengan sebesar Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.
Baca Juga: Belum Dapat KJP Plus Tahap 1? Ini Cara Dapatkan KJP Plus Tahap 2 2023, Disdik Bilang Begini
Cara Cek Penerima PKH Tahap 3 September 2023
- Login link cekbansos.kemensos.go.id.
- Tambah keterangan nama penerima PKH Tahap 3 2023.
- Tambah keterangan wilayah penerima PKH Tahap 3 2023.
- Isikan kode Captcha mengikuti petunjuk yang tertera pada kotak.
- Kemudian tekan Cari Data.
Demikian informasi jadwal pencairan dan cara cek penerima bansos PKH tahap 3 September 2023. Semoga bermanfaat.