KILAS24.COM- Info cuaca Jakarta hari ini, Minggu 31 Desember 2023. Hujan diprediksi basahi Jakarta pada malam pergantian tahun.
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan, sebagian wilayah Jakarta berpotensi diguyur hujan saat malam pergantian tahun, Minggu (31/12).
Dalam keterangan BMKG menyebutkan, hujan dengan intensitas ringan akan turun mulai siang hari di wilayah Jakarta Barat. Sedangkan Jakarta Timur dan Selatan terjadi hujan lebat yang disertai petir. Untuk Jakarta Utara,Jakarta Pusat serta Kepulauan Seribu dinaungi awan mendung.
Baca Juga: Persiapan Malam Tahun Baru, Puluhan Toilet Portable dan Bus Toilet Disediakan
Saat sore menjelang malam, BMKG memperkirakan terjadinya hujan disertai angin kencang dan petir di sebagian wilayah Jakarta. Warga pun diimbau untuk waspada terhadap perubahan cuaca yang terjadi.
“Waspada potensi hujan disertai petir dan angin kencang berdurasi singkat di sebagian wilayah Jakarta Timur, Selatan dan Jakarta Barat pada sore menjelang malam hari. Serta wilayah Kepulauan seribu saat malam hari,” tulis BMKG dalam peringatan dininya.
Saat malam pergantian tahun nanti, BMKG memprakirakan wilayah Jakarta Barat, Selatan, Jakarta Timur dan Kepulauan Seribu akan terjadi hujan ringan. Di Jakarta Pusat dan Jakarta Utara berawan tebal.
Baca Juga: Euforia Malam Tahun Baru di Setu Babakan: Merayakan Kebudayaan dan Kesenangan Bersama
Pada dini hari di awal tahun nanti, wilayah Jakarta Barat dan Utara diprakirakan akan terjadi hujan ringan. Sedangkan Jakarta Pusat, Selatan dan Jakarta Timur serta Kepulauan Seribu akan berawan.
Untuk suhu udara pada hari ini berkisar antara 24 hingga 29 derajat celcius dengan kelembapan udara sekitar 80 hingga 100 persen.