
JAKARTA, Kilas24.com — Seleksi penerimaan CPNS 2021 terbilang sangat besar. Pasalnya, terdapat seleksi sekolah kedinasan, CPNS, dan 1 juta PPPK guru.
Kepala Pusat Pengembangan Sistem Seleksi BKN Mohammad Ridwan mengatakan perhelatan seleksi Aparatur Sipil Negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) tahun ini jumlahnya sangat besar.
“Mulai dari seleksi sekolah kedinasan, CPNS, sampai dengan 1 juta PPPK Guru,” ujarnya pada akun resmi, Rabu (21/4/2021).
Ridwan menjelaskan untuk proses seleksi CPNS 2021, BKN memastikan prosedur seleksi CAT sesuai protokol kesehatan Covid-19. Pada 2019 lalu, BNK telah menerbitkan pedoman penyelenggaraan seleksi sesuai Prokes Pencegahan Covid lewat Surat Edaran 17/SE/VII/2020.
Baca Juga: Ternyata Lulusan SMA Bisa Pilih Sekolah Kedinasan atau CPNS 2021
Dengan pedoman itu, peserta yang terkonfirmasi Covid-19 masih dapat mengikuti seleksi. Pedoman itu dinilai masih relevan pada tahun kedua pandemi Covid-19.
Sebelumnya, pemerintah mengalokasikan 1,27 juta kebutuhan aparatur sipil negara (ASN) atau Pegawai Negeri Sipil (PNS) 2021 tepatnya 1.275.387. Sesuai arahan Kepala Negara, pemerintah memperbanyak PNS yang langsung turun ke masyarakat pada seleksi CPNS 2021.
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Tjahjo Kumolo mengatakan sebanyak 56 kementerian dan lembaga, 34 pemerintah provinsi, serta 504 pemerintah kabupaten dan kota akan mengadakan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tahun 2021.
“Secara prinsip, arahan Bapak Presiden, perbanyak pegawai yang turun langsung ke masyarakat,” katanya.
Tjahjo melanjutkan data hingga 7 April 2021, jumlah penetapan formasi dari 56 kementerian dan lembaga, sebanyak 69.684. Jumlah tersebut terdiri dari 61.129 formasi kementerian dan lembaga, serta 8.555 penetapan formasi melalui sekolah kedinasan.
Untuk penetapan formasi daerah yang sudah ditetapkan per 7 April sebanyak 652.803 formasi. Sebanyak 34 pemerintah provinsi menyediakan 139.443 formasi, yang terdiri dari 128.656 guru dan 10.787 non-guru.
Baca Juga: CPNS 2021: Butuh 1,27 Juta PNS, Ini Komposisi Per Kementerian, Provinsi & Kabupaten/Kota
Adapun, 504 pemerintah kabupaten dan kota menyiapkan 513.360 formasi, yang terdiri dari 418.370 guru serta 94.990 formasi non-guru.
Selain ASN, tenaga pendidik juga direkrut melalui skema pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK). Total rencana penetapan guru melalui jalur PPPK di daerah sebanyak 547.026 formasi, baik di tingkat provinsi maupun kabupaten/kota.
Sementara itu, formasi PPPK non-guru yang sudah ditetapkan sebanyak 21.495 formasi di daerah. Sedangkan CPNS di tingkat daerah, sejauh ini ditetapkan 84.282 formasi. Rencana jadwal pendaftaran seleksi PPPK untuk guru, dilakukan pada Mei hingga Juni 2021.
“Mereka diberikan kesempatan mengikuti tiga kali seleksi, dalam rentang waktu Agustus hingga Desember 2021,” katanya.