JAKARTA, KILAS24.COM– Dana KJP Juni 2022 kapan cair? Masyarakat dapat memantau jadwal pencairan dana KJP Plus di 2 akun media sosial berikut.
Hingga 11 Juni 2022, jadwal pencairan dana KJP Juni 2022 belum diumumkan. Padahal pencairan dana KJP Plus biasanya disalurkan pada awal bulan, sebelum tanggal 8.
Namun pada kali ini berbeda dari pencairan KJP Plus sebelumnya. Adapun KJP Juni termasuk dalam tahapan pencairan KJP Plus tahap 1 tahun 2022.
Baca Juga: Login prakerja.go.id dan Cek Status Penerima Insentif Rp2,4 Juta Kartu Prakerja Gelombang 32
KJP Plus adalah program strategis Pemprov DKI Jakarta untuk membantu biaya sekolah yang diperuntukan siswa SD, SMP, SMA, SMK hingga tamat SMA/SMK.
Untuk itu, artikel ini akan menginformasikan 2 akun media sosial yang menjadi acuan informasi pencairan dana KJP Juni 2022.
Masyarakat diminta untuk tetap memantau langsung terkait pengumuman resminya pada akun media sosial @disdikdki ataupun @upt.p4op.
Berikut cara untuk cek status penerima uang tunai KJP Plus tahap 1 Juni 2022
– Masuk ke laman kjp.jakarta.go.id
– Pilih menu periksa status penerima KJP Plus
– Masukan NIK
– Pilih Tahun dan Pilih Tahap
– Kemudian klik cari
Siswa dapat mengetahui dana KJP Plus yang telah masuk ke rekening melalui beberapa cara, salah satunya dapat diketahui melalui aplikasi JakOne Mobile.
Adapun cara cek saldo KJP Juni 2022 menggunakan JakOne Mobile.
- Buka aplikasi JakOne mobile
- Tekan tombol menu
- Kemudian pilih menu Rekening dan Kartu
- Masukkan nomor kartu dan pin ATM KJP Plus Anda
- Pastikan data nomor HP sudah sama, kemudian lanjutkan
- Maka akan muncul tulisan yang berisi selamat JakOne Anda sudah terhubung dengan KJP Plu
Lantas kapan KJP Juni 2022 cair? Sebagai gambaran, KJP Plus Juni tahun lalu cair tanggal 11. Namun, pada tahun ini tanggal 11 Juni 2022 jatuh pada hari Sabtu di mana bank biasanya tutup. Kemungkinan besar, KJP Plus Juni cair pada minggu kedua.
Namun ini hanyalah prediksi. Pengumuman resmi pencairan KJP Juni 2022 dilihat di akun Disdik DKI dan UPT P4OP.
Demikian informasi pencairan dana KJP Juni 2022. Pantau selalu jadwal pencairan KJP Juni Disdik DKI dan UPT P4OP. Semoga bermanfaat.