KILAS24.COM- Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus Oktober 2023 kapan cair? Simak bocoran jadwal pencairannya dan besaran dana KJP Plus yang akan diterima peserta didik.
KJP Plus Oktober 2023 menjadi pencairan ke enam atau terakhir dari KJP Plus tahap 1 tahun 2023. Untuk pencairan KJP Plus berikutnya akan dilanjutkan dengan KJP Plus tahap 2 tahun 2023 yang sedang dalam proses pendataan.
Terkait jadwal pencairan KJP Plus Oktober 2023, berikut ini bocoran jadwal pencairannya mengacu pada jadwal pencairan KJP Plus selama tahap 1 ini. Untuk itu, berikut ini tanggal-tanggal pencairan KJP Plus sebelum bulan Oktober 2023.
Baca Juga: PIP 2024 Dialokasikan untuk 18,5 Juta Siswa, Cek Nama Penerima untuk Pencairan Tahun Ini di Sini
Jadwal Pencairan KJP Plus Oktober 2023
- 30 Mei 2023
- 7 Juni 2023
- 4 Juli 2023
- 9 Agustus 2023
- 6 September 2023
Mengacu pada jadwal pencairan di atas, KILAS24.COM memprediksi pencairan KJP Plus Oktober 2023 akan terjadi pada tanggal 2-9 Oktober 2023. Namun perlu diperhatikan, pada bulan Oktober Disdik sedang melakukan pendataan KJP Plus tahap 2 tahun 2023.
Sebagaimana pendataan KJP Plus tahap 1 menyebabkan penundaan pencairan KJP Plus Mei 2023. Sehingga tidak menutup kemungkinan pencairan KJP Plus Oktober 2023 bisa terjadi pada akhir bulan.
Baca Juga: Bansos KLJ, KAJ, & KPDJ 2023: Dinsos DKI Bagikan 9.440 Kartu Bantuan di Jakarta Pusat
Besaran Dana KJP Plus Oktober 2023
Besaran dana KJP Plus Oktober 2023 yang diterima setiap siswa akan berbeda-beda tergantung pada jenjang pendidikannya.
Selain itu, perlu diingat bahwa ada biaya rutin dan biaya berkala yang akan diterima oleh setiap siswa dari bansos pendidikan ini.
Biaya rutin adalah dana tarik tunai dengan batas maksimal hanya Rp 100 ribu per siswa, sedangkan biaya berkala adalah dana yang digunakan untuk transaksi non tunai guna membeli kebutuhan sekolah.
Para siswa dari sekolah swasta juga mendapatkan biaya tambahan yang harus dibayar sebagai SPP. Berikut ini daftar besaran dana KJP Plus Oktober 2023 dari berbagai jenjang pendidikan. Inilah daftarnya:
Baca Juga: Baznas Bazis Kota Administrasi Jakut Salurkan Bantuan Untuk Masyarakat Jakut
- SD/MI
- Total: Rp 250 ribu per siswa
- Biaya rutin: Rp 135 ribu per siswa
- Biaya Berkala: Rp 115 ribu per siswa
- Tambahan SPP untuk Swasta per bulan: Rp 130 ribu per siswa
- SMP/MTs
- Total: Rp 340 ribu per siswa
- Biaya rutin: Rp 185 ribu per siswa
- Biaya Berkala: Rp 155 ribu per siswa
- Tambahan SPP untuk Swasta per bulan: Rp 170 ribu per siswa
- SMA/MA
- Total: Rp 420 ribu per siswa
- Biaya rutin: Rp 235 ribu per siswa
- Biaya Berkala: Rp 185 ribu per siswa
- Tambahan SPP untuk Swasta per bulan: Rp 290 ribu per siswa
Baca Juga: KJP Plus Oktober 2023 Cair Tanggal Ini, Cek Status KJP Plus Tahap 2 2023 di Link Resmi Berikut
4.SMK
- Total: Rp 450 ribu per siswa
- Biaya rutin: Rp 235 ribu per siswa
- Biaya Berkala: Rp 215 ribu per siswa
- Tambahan SPP untuk Swasta per bulan: Rp 240 ribu per siswa
- PKBM
- Total: Rp Rp 300 ribu per siswa
- Biaya rutin: Rp 185 ribu per siswa
- Biaya Berkala: Rp 115 ribu per siswa
Pendaftaran KJP Plus Tahap 1 Tahun 2023
Pendaftaran KJP Plus tahap 2 tahun 2023 sudah dibuka oleh Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta pada tanggal 8 September 2023. Untuk saat ini, pendaftaran KJP Plus tahap 2 dalam proses verifikasi data calon penerima.
Peserta didik di Jakarta bisa mengecek status KJP Plus tahap 2 tahun 2023 melalui link berikut ini. Pastikan muncul keterangan berikut ini jika ingin menjadi siswa penerima bansos KJP Plus tahap 2 yang akan mulia dicairkan pada bulan November 2023-April 2024.
Namun, sebelum itu perhatikan jadwal dan alur pendaftaran KJP Plus tahap 2 tahun 2023.
Baca Juga: Status DKI Jakarta sebagai Ibu Kota Negara Berubah, DPRD DKI: Warga Jakarta akan Cetak Ulang KTP
Pendaftaran KJP Plus Tahap 2 Tahun 2023
- Tanggal 8—10 September: Pemadanan Data
- Tanggal 11—22 September: Mutasi Data Calon Penerima
- Tanggal 11—25 September: Verifikasi Ulang Calon Penerima
- Tanggal 9—13 Oktober: Pengumuman Calon Penerima yang Memenuhi Kriteria
- Tanggal 16—17 Oktober: Verifikasi Berupa Persetujuan Kepala Dinas Pendidikan
- Tanggal 18—31 Oktober: Penetapan Penerima Melalui Keputusan Gubernur
Dalam poin satu sampai dengan empat, para orang tua peserta didik bisa mengecek apakah anak mereka masuk dalam daftar calon penerima KJP Plus tahap 2 tahun 2023 dengan mengunjungi sekolah.
Pasalnya, pemadanan data yang dilakukan oleh Disdik DKI berdasarkan data yang ada di sekolah. Selain itu, para orang tua dapat mengunjungi laman siladu.jakarta.go.id untuk mengetahui apakah siswa masuk dalam DTKS yang menjadi syarat sebagai penerima bansos pendidikan itu.
Untuk daftar resmi penerima KJP Plus tahap 2 tahun 2023, baru akan diumumkan Pemprov DKI Jakarta setelah ada Keputusan Gubernur yang dijadwalkan paling lambat 31 Oktober 2023.
Baca Juga: Cara Daftar KJP Plus 2023 Online Lewat HP, Ini Dokumen yang Wajib Disiapkan
Cara Cek Status KJP Plus Tahap 2 Tahun 2023
Jika sudah ada informasi resmi dari Disdik DKI Jakarta, begini cara mengecek daftar penerima KJP Plus tahap 2 tahun 2023 sebagai berikut:
- Kunjungi situs atau laman resmi KJP Plus di kjp.jakarta.go.id
- Setelah itu input Nomor Induk Kependudukan (NIK) siswa atau peserta didik di kolom isian
- Kemudian akan muncul pilihan tahap dan tahun. Silakan isi tahap 1 dan tahun 2023
- Lantas klik tombol cek
- Setelah itu akan muncul status KJP Plus apakah terdaftar atau tidak. Jika muncul keterangan Anda terdaftar sebagai penerima KJP Plus tahap 2 tahun 2023, dipastikan dana bansos akan masuk ke rekening Anda.
Demikian informasi jadwal pencairan KJP Plus Oktober 2023. Semoga bermanfaat.