JAKARTA, KILAS24.COM – Para Rider yang sedang berada di Pertamina Mandalika National Street Circuit terciduk lakukan hal-hal kocak. Cuaca panas Lombok, NTB membuat mereka harus sedikit beradaptasi.
Rangkaian balapan MotoGP yang digelar dari 18-20 Maret 2021 dalam Pertamina Grand Prix of Indonesia tengah berlangsung. Hari ini, Jumat 18 Maret, latihan bebas (free practice) sesi pertama dan kedua yang diikuti 24 Pembalap MotoGP selesai digelar.
BACA JUGA: Soal Trek Mandalika, Dovizioso: Agak Aneh Rasanya
Suhu di Mandalika diketahui mencapai 31 derajat Celcius sebagaimana diinfokan melalui situs resmi MotoGP.
Sky Sport MotoGP, melalui Instagram nya mempublish salah satu momen kocak dari Tim Moto3, Leopard Racing yang menaruh Helm di dalam Showcase.
BACA JUGA: Quartararo Tolak Makanan Indonesia
“Cara anda menyegarkan pikiran,” bunyi captionnya.
Ada juga yang berendam di dalam ember. Hal tersebut dilakukan oleh Raul Fernandez dan Adrian Fernandez. Hal ini turut diposting melalui Twitter lewat akun Tech3 Racing.
BACA JUGA: Keren, 14 UMKM dari NTT Dipastikan Mengikuti Pameran MotoGP Mandalika 2022
“Kalau dari Anda yang berpikir mereka tidak mirip, ini ada buktinya,” tulis akun Tech3 Racing dalam akun Twitternya.
Mereka diketahui merupakan Fernandez bersaudara dari TimTech3 Racing. Wajah keduanya memang tampak mirip saat berpose di dalam ember.
Di momen lain, ada Alex Rins terciduk memeluk kipas angin. Di dalam Paddock nya, Rins yang masih menggunakan Wearpack lengkap dengan helm terlihat sedang memeluk kipas angin besi.
BACA JUGA: Lebih dari 1.500 Produk UMKM Hadir di MotoGP Mandalika
Melalui Instagramnya, ia memposting momen kocak tersebut, diikuti caption,
“#mynewbestfried.”