JAKARTA, KILAS24.COM — Setelah pengumuman Kartu Prakerja gelombang 23, publik menunggu pembukaan gelombang 24. Pengumuman hasil pendaftaran gelombang 23 sudah diumumkan pada Selasa 9 Maret 2022.
Biasanya, pengumuman pendaftaran gelombang berikutnya, dalam hal ini gelombang 24 tidak jauh dari pengumuman gelombang 23.
Selain itu, umumnya pendaftaran hanya berlangsung selama 3 hari saja seperti yang terjadi pada gelombang 23 Kartu Prakerja.
Dari sisi kuota, pada pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja gelombang 23 lalu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto mengatakan akan ada kuota 500 peserta setiap gelombang Kartu Prakerja Gelombang pada tahun 2022 ini.
Baca Juga: Hasil Gelombang 23 Kartu Prakerja Diumumkan, Ini Tanda Lolos dan Dapat Insentif Rp3,5 Juta
Dia juga menuturkan terdapat 220 kabupaten/kota di Indonesia yang mendapatkan prioritas penerimaan peserta Kartu Prakerja 2022.
“Tahun 2022 gelombang 23 adalah minggu pertama 500 ribu peserta dan akan memberikan keberpihakan untuk 220 kabupaten/kota yang memang direncanakan untuk dilakukan penurunan angka kemiskinan,” katanya.
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 24
Berdasarkan pola pembukaan pendaftaran Kartu Prakerja pada tahun lalu, pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 24 kemungkinan besar dibuka tidak lama setelah pengumuman gelombang 23.
Hal ini mengacu pada kebiasaan pelaksana yang sering membuka pendafataran pada hari tersebut pada program tahun sebelumnya.
Untuk mendaftar gelombang 24 Kartu Prakerja, ada baiknya menyimak syarat daftar Kartu Prakerja:
- WNI berusia 18 tahun ke atas.
- Tidak sedang menempuh pendidikan formal.
- Sedang mencari kerja, pekerja/buruh yang terkena PHK, atau pekerja/buruh yang membutuhkan peningkatan kompetensi kerja, seperti pekerja/buruh yang dirumahkan dan pekerja bukan penerima upah, termasuk pelaku usaha mikro & kecil.
- Bukan penerima bantuan sosial lainnya selama pandemi COVID-19.
- Bukan Pejabat Negara, Pimpinan dan Anggota DPRD, ASN, Prajurit TNI, Anggota Polri, Kepala Desa dan perangkat desa dan Direksi/Komisaris/Dewan Pengawas pada BUMN atau BUMD.
- Maksimal 2 NIK dalam 1 KK yang menjadi Penerima Kartu Prakerja.
Baca Juga: Kuota 300 Orang, Gelombang 24 Kartu Prakerja Dibuka 17 Maret 2022
Sebelum mendaftar, calon pendaftar harus membuat akun Kartu Prakerja. Berikut caranya:
- Buka situs prakerja.go.id
- Masukkan nama lengkap, email, dan kata sandi
- Klik daftar
- Cek email-mu dan lakukan verifikasi
- Selesai