JAKARTA, Kilas24.com — Pemerintah menyebutkan penyaluran bantuan sosial (bansos) akan dilakukan pada awal Mei 2021. Penyaluran bansos dilakukan persis pada momen libur Lebaran 2021.
Hal itu disampaikan Menteri Koordinator bidang Pembangunan dan Kebudayaan (PMK) Muhadjir Effendy. Dia mengatakan pemberian bansos nanti ditentukan waktunya. Khusus wilayah Jabodetabek, akan ditentukan kemudian untuk penyaluran bansos.
“Pemberian bansos disesuaikan dengan waktunya dan pemberian bantuan khusus untuk Jabodetabek seperti tahun lalu akan ditentukan kemudian,” ujarnya di Jakarta, Jumat (26/3/2021).
Pada kesempatan yang sama, Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menambahkan pemberian bansos akan dilakukan pada awal bulan Mei dikarenakan ada libur lebaran pada bulan tersebut.
“Untuk bulan Mei, bulan Lebaran kita akan serahkan pada awal bulan Mei,” katanya.
Risma menyebutkan untuk wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya, penyaluran bansos akan diberikan sesuai dengan jadwal. Diperkirakan penyaluran bansos akan dilakukan pada akhir minggu pertama atau awal pekan kedua Mei 2021 untuk wilayah DKI Jakarta.
“Untuk khusus DKI dan sekitarnya mungkin akhir minggu pertama atau awal minggu kedua,” paparnya.
Untuk Lebaran 2021, pemerintah resmi melarang aktivitas mudik. Larangan mudik 2021 itu diarahkan untuk mencegah penyebaran Covid-19 sekaligus mendukung upaya vaksinasi.
Saat ini, pemerintah terus mendorong peningkatan jumlah warga yang divaksin guna menciptakanan imunitas sosial.
“Maka ditetapkan 2021, mudik ditiadakan. Berlaku untuk seluruh ASN, TNI, Polri, Karyawan Swasta, BUMN maupun pekerja mandiri dan seluruh masyarakat,” ujar Muhadjir Effendy.