JAKARTA, KILAS24.COM – Barcelona kian dekat dengan Robert Lewandowski. Kabar terkini menyebutkan, Barcelona sudah mencapai kesepakatan dengan striker Bayern Munich tersebut.
Barcelona dan Robert Lewandowski dilaporkan sudah saling sepakat, striker Polandia itu bakal merapat ke Catalunya musim depan.
BACA JUGA: Barcelona Tolak Kehadiran Dybala
Menurut Sport Italia, Barca dan Lewandowski sudah menjalin kesepakatan awal. Striker Bayern Munich itu setuju hijrah ke Blaugrana musim depan.
Sebelumnya, Barcelona dikabarkan akan merekrut Erling Haaland. Tetapi Presiden Joan Laporta takut akan bayang-bayang kebangkrutan jika nekat merekrut bomber Borussia Dortmund itu.
BACA JUGA: Bung Binder Sebut Pemain Persebaya ini Berkualitas Eropa, Mirip Pedri
Sebagai gantinya, Barcelona menjalin kesepakatan dengan rivalnya, Robert Lewandowski. Barcelona sepakat membayar €50-60 juta untuk Lewandowski, yang kontraknya akan habis pada 2023.
Barcelona kemungkinan juga harus mengatur ulang skema gaji Lewandowski. Hal tersebut mesti dilakukan mengingat Lewandowski adalah seorang pemain top.
BACA JUGA: Bung Binder Singh: Persebaya Mirip Barcelona
Di sisi lain, Lewandowski bisa melihat transfernya ke Barcelona sebagai kesempatannya untuk sebuah proyek besar terakhir dalam kariernya juga demi meraih Ballon d’Or.
Namun, Jika ingin merekrut Lewandowski, maka Barcelona juga harus mempertimbangkan untuk melepas beberapa pemainnya demi keseimbangan finansial klub.
BACA JUGA: Ini Kunci kemenangan Barcelona Pada Laga El Clasico: Madrid vs Barcelona, Apa Saja?
Barcelona, minimal harus melepaskan dua nama dari deretan pemain depannya saat ini, yakni Luuk de Jong, Martin Braithwaite, Ansu Fati, Memphis Depay, dan Pierre-Emerick Aubameyang.
Robert Lewandowski masih gacor bersama Bayern Munich musim ini. Dia sudah mencetak 45 gol dalam 37 kali penampilan di semua kompetisi bersama Die Roten.