KILAS24.COM- Login kjp.jakarta.go.id untuk cek penerima KJP Plus tahap 2 November 2023. Ini jadwal pencairan KJP Plus tahap 2 November 2023.
Anda dapat mengecek status penerima KJP Plus tahap 2 November 2023 di link kjp.jakarta.go.id. Kendatipun masih dilakukan pemeliharaan sistem pada laman kjp.jakarta.go.id, peserta didik wajib mengetahui cara cek status KJP Plus tahap 2 2023.
Namun sebelum mengikuti langkah-langkah cek status KJP Plus tahap 2 November 2023, simak informasi lengkap terkait pencairan KJP Plus tahap 2 2023. KJP Plus tahap 2 dicairkan mulia bulan November 2023 hingga bulan April 2024.
Pada pencairan perdana ini dilakukan dalam dua gelombang. Dilansir dari Tempo.co pencairan dana KJP Plus Periode Juli-Desember 2023 terbagi dalam dua gelombang, yaitu gelombang pertama sebanyak 576.263 peserta didik dan gelombang kedua 80.459 peserta didik. Nama penerima KJP Plus gelombang kedua masih dalam proses pengecekan kelayakan.
Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta melakukan pencairan KJP Plus tahap 2 2023 secara bertahap. Pencairan gelombang 1 dilakukan pada Selasa, 28 November 2023. Artinya masih ada siswa yang akan mendapatkan bantuan ini pada gelombang 2.
“Pengumuman bagi kamu penerima KJP Plus Tahap 2 Gelombang 1 Tahun 2023. Ada info penting yang harus banget kamu ketahui nih, yaitu pencairan dana KJP Plus Tahap II Gelombang 1 Tahun 2023 bulan November akan dilaksanakan mulai 28 November 2023. Informasi lebih lanjut terkait pencairan dana KJP Plus follow instagram @disdikdki @upt.p4op dan @jakone.mobile,” tulis JakOne pada Selasa (28/11/2023).
Baca Juga: PKH Tahap 4 Desember 2023 Kapan Cair? Login cekbansos.kemensos.go.id untuk Cek Penerimanya
Adapun jumlah penerima KJP Plus tahap 2 November 2023 sebanyak 576.263 peserta didik. Lantas KJP Plus tahap 2 2023 gelombang 2 kapan cair? Pertanyaan tersebut akan dibahas pada artikel ini.
Pencairan KJP Plus tahap 2 2023 gelombang 2 diprediksi terjadi pada hari ini, Kamis 30 November hingga Desember 2023. Peserta didik yang dana KJP Plus tahap 2 bulan November 2023 belum dicairkan diharapkan bersabar dan mengecek secara berkala saldo pada rekening KJP Plus masing-masing.
Informasi pencairan KJP Plus tahap 2 November 2023 gelombang 2 akan disampaikan pihak Disdik melalui website dan akun media sosial. Untuk saat ini, pengecekan status penerima KJP Plus tahap 2 2023 belum bisa dilakukan karena masih dilakukan pemeliharaan sistem pada laman kjp.jakarta.go.id.
Apabila lama kjp.jakarta.go.id sudah bisa diakses, Anda bisa langsung melakukan pengecekan status penerima KJP Plus tahap 2 untuk bulan November 2023. Berikut ini cara cek penerima KJP Plus November 2023.
Cara Cek Penerima KJP Plus November 2023
Meski belum ada pengumuman pencairan, Anda bisa mengecek status penerimaan dengan cara yang mudah berikut ini.
- Login situs resmi KJP Jakarta di kjp.jakarta.go.id
- Kemudian arahkan kursor dan klik Masuk Sistem KJP
- Lalu masukkan NIK KTP siswa
- Selanjutnya pilih tahun 2023 dan tahap penyaluran
- Lalu klik Cek dan tunggu informasi pengumuman yang muncul di layar
Baca Juga: Sah, KJP Plus Cair Tanggal 4 Maret 2024, Cek Info Pendaftaran KJP 2024
Besaran KJP Plus November 2023
- SD/MI/SLB: Rp250.000/bulan (biaya personal) + Rp130.000 (SPP SD/MI swasta)
- SMP/MTs/SMPLB: Rp300.000/bulan (biaya personal) + Rp170.000/bulan (SPP SMP/MTs swasta)
- SMA/MA: Rp420.000/bulan (biaya personal) + Rp290.000/bulan (SPP SMA/MA swasta).
- SMK: Rp450.000/bulan (biaya personal) + Rp240.000/bulan (SPP SMK swasta).
- PKBM: Rp300.000/bulan.
- Lembaga Kursus dan Pelatihan: Rp1.800.000/semester.
Demikian informasi pencairan KJP Plus tahap 2 bulan November 2023 gelombang 2. Semoga bermanfaat informasinya.