KILAS24.COM – Lansia dan anak sekolah menjadi kelompok penerima BLT PKH tahap 3 tahun 2023. Nama penerima bansos PKH tahap 3 ini dapat dipantau pada link resmi Kemensos yakni cekbansos.kemensos.go.id.
Pada Juli 2023, bantuan sosial (bansos) Program Keluarga Harapan atau PKH memasuki pencairan untuk tahap 3. Bansos PKH tahap 3 ini diberikan dalam bentuk bantuan langsung tunai (BLT) kepada para penerima.
Kelompok lansia dan anak sekolah merupakan salah satu penerima bansos PKH tahap 3 tahun 2023 ini. Jadwal pencairan bansos PKH tahap 3 dilaksanakan sejak Juli 2023 hingga September mendatang.
Baca Juga: Dinas PRKP: Penghuni Rusunawa DKI Dievaluasi Tiap 2 Tahun
Untuk mengetahui nama lansia dan anak sekolah yang dapat BLT PKH tahap 3 tahun 2023, Anda bisa memanfaatkan link resmi Kemensos. Cara cek penerima bansos PKH tahap 3 itu yakni:
- Buka laman cek bansos dari Kemensos di link cekbansos.kemensos.go.id
- Lengkapi data diri yang diminta seperti nama dan alamat lengkap sesuai KTP
- Input 8 kode unik CAPTCHA
- Klik Cari Data
Jika nama lansia dan anak sekolah muncul, maka akan ada informasi terkait bansos yang diterima. Bansos yang diberikan Kemensos ini bisa berupa PKH, BPNT atau pun bansos Atensi.
Bagi para lansia dan anak sekolah yang terdata sebagai penerima bansos PKH tahap 3 tahun 2023, maka akan menerima BLT senilai:
- Kategori lansia berusia 70 tahun ke atas mendapat bantuan dengan sebesar Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.
- Kategori siswa jenjang Sekolah Dasar (SD) mendapat bantuan dengan sebesar Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 setiap tahap.
- Kategori siswa jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan sebesar Rp1.500.000 per tahun atau Rp375.000 setiap tahap.
- Kategori siswa jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) mendapat bantuan dengan sebesar Rp2.000.000 per tahun atau Rp500.000 setiap tahap.
- Kategori penyandang disabilitas berat mendapatkan bantuan dengan sebesar Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.
- Kategori ibu hamil dan masa nifas mendapat bantuan dengan sebesar Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap
- Kategori balita usia 0–6 tahun mendapat bantuan dengan sebesar Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap tahap.
Kendari bansos PKH tahap 3 tahun 2023 diberikan kepada 7 kelompok di atas, tetapi dalam 1 Kartu Keluarga (KK) hanya maksimal 4 orang yang berhak mendapatkan bansos PKH.
BLT PKH tahap 3 tahun 2023 dari Kemensos ini cair melalui bank Himbara (BRI, BNI, BTN, Mandiri dan BSI Khusus wilayah Aceh) dan Kantor Pos dari PT Pos Indonesia.
Baca Juga: Bansos Atensi Cair Juli 2023 di Tuban, Jawa Tengah, Hanya Bagi Lansia yang Tidak Terima PKH dan BPNT
Sebagai informasi, dalam penelusuran Kilas24.com, sejauh ini bansos PKH tahap 3 tahun 2023 sudah cair di sejumlah provinsi seperti di Sumatra Selatan, Yogyakarta dan lainnya.
Demikian info nama para lansia dan anak sekolah yang mendapatkan bansos PKH tahap 3 tahun 2023. Semoga bermanfaat.