JAKARTA, KILAS24.COM- Nama Afrianus Moi sempat menjadi perbincangan hangat usai gelaran PON XX Papua 2021. Performa memukau yang dia tunjukan di bawah mistar gawang saat membela tim sepak bola NTT berhasil menarik perhatikan klub ibu kota.
Jebolan klub PSN Ngada ini sekarang bermain untuk klub divisi 3 Liga Indonesia, Serpong City FC, Jakarta. Bermain untuk klub baru, Afrianus “Aspin” Moi menjadi salah satu pilar pertahanan terakhir Serpong City FC.
Sebagai salah satu putra terbaik Ngada, Aspin Moi sangat bersyukur bisa mendapatkan kesempatan bermain untuk klub divisi 3 Liga Indonesia. Tentu pengalaman dan skillnya akan meningkat.
Baca Juga: Air Terjun Padha Watu, Surga Kecil yang Tersembunyi di Ngada
Profil Afrianus Moi
Afrianus Moi atau biasa disapa Aspin Moi merupakan pemain jebolan tim PSN Ngada. Aspin Moi berasal dari Jerebu’u, salah satu aerah di Kabupaten Ngada, NTT.
Pria kelahiran 1998 ini sudah tertarik bermain bola sejak dia kecil. Dia mengagumi klub kebanggaan Kabupaten Ngada yaitu PSN Ngada.
Sebelum dipanggil oleh PSN Ngada, Aspin Moi sudah bermain untuk tim-tim lokal pada liga tarkam. Selain bermain bola, Afrianus Moi juga menjalani pendidikan di STKIP Citra Bakti Ngada, Malanuza, Ngada, NTT.
Performanya yang kian meningkat membuat dia dipanggil PSN Ngada dan akhirnya dipilih menjadi penjaga gawang tim sepak bola NTT di PON XX Papua.
Baca Juga: Fakta Mengenai Fenomena Klitih yang Viral
Penampilan yang gemilang dan perkasa di bawah mistar gawang NTT terus dipertontonkan Aspin Mo, hingga akhirnya Aspin dilirik oleh klub ibu kota, Serpong City FC. Kini Aspin Moi telah melakoni laga bersama Serpong City FC dan selalu menjadi pilihan utama di tim berjuluk Red Beast.
Serpong City FC klub yang baru saja resmi menjadi klub sepak bola profesional dan setahun kemudian menjadi Anggota Asprov PSSI Banteng. Lalu pada 2021, diakui PSSI dalam kongres. Oktober 2021, Serpong City FC mendapat bos baru. Klub tersebut diakuisisi trio pengusaha muda, Nabil Husein, Mochamad Chandra Kurniawan, dan Daniel Zii.
Sebagai mantan pemain PSN Ngada, Aspin tidak pernah lupa dari mana dia berasal. Suatu kebanggan bahwa dia boleh membela salah satu klub terbaik di NTT, PSN Ngada. Melalui pembinaan PSN Ngada Aspin bisa melangkah sejauh ini. Terima kasih PSN Ngada, Laskar Jaramsi.
Baca Juga: Ada 86 Bahasa Daerah di Provinsi Kepulauan Ini, 11 Terancam Punah