KILAS24.COM- Tidak hanya mencairkan bansos BPNT, Kementerian Sosial (Kemensos) akan menyalurkan bansos PKH pada bulan September 2023. Untuk jadwal pencairannya, silahkan cek di artikel ini.
Bansos PKH September 2023 termasuk dalam pencairan bansos PKH tahap 3 tahun 2023. Pencairan tahap 3 berlangsung sejak bulan Juli-September 2023.
Sasaran bansos PKH September 2023 adalah tujuh golongan masyarakat yang sudah ditetapkan terlebih dahulu oleh Kemensos. Bansos PKH diperkirakan cair pada tanggal 1-30 September 2023.
Berikut daftar golongan masyarakat penerima bansos PKH September 2023.
Baca Juga: Terbaru! Jadwal Pencairan BPNT September 2023, Ini Tanggal Pencairannya
Golongan Masyarakat Penerima PKH September 2023
- Kategori balita usia 0–6 tahun mendapat bantuan dengan sebesar Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap tahap.
- Kategori ibu hamil dan masa nifas mendapat bantuan dengan sebesar Rp3.000.000 per tahun atau Rp750.000 setiap
- Kategori siswa jenjang Sekolah Dasar (SD) mendapat bantuan dengan sebesar Rp900.000 per tahun atau Rp225.000 setiap tahap.
- Kategori siswa jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) dengan sebesar Rp1.500.000 per tahun atau Rp375.000 setiap tahap.
- Kategori siswa jenjang Sekolah Menengah Atas (SMA) mendapat bantuan dengan sebesar Rp2.000.000 per tahun atau Rp500.000 setiap tahap.
- Kategori lansia berusia 70 tahun ke atas mendapat bantuan dengan sebesar Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.
- Kategori penyandang disabilitas berat mendapatkan bantuan dengan sebesar Rp2.400.000 per tahun atau Rp600.000 setiap tahap.
Baca Juga: CPNS Kejaksaan 2023 Dibuka Untuk Lulusan SMA Sederajat dan S1, Ini Dokumen Persyaratannya
Lantas, bagaimana cara memastikan masyarakat termasuk dalam ketujuh golongan masyarakat penerima PKH September 2023? Anda bisa langsung mengakses link cekbansos.kemensos.go.id berikut ini.
Cara Cek Bansos PKH September 2023
- Berikut cara mengecek apakah Anda menjadi penerima bantuan sosial di laman resmi yang disediakan Kemensos.
- Buka laman https://cekbansos.kemensos.go.id/
- Ketika sudah berada laman cekbansos.kemensos.go.id, maka masukan wilayah penerima manfaat berupa; provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan desa. Mengisi data wilayah penerima manfaat.- Masukan nama penerima manfaat harus sesuai dengan data yang tertera di e-KTP atau Dukcapil
- Ketik huruf kode chapta
- Setelah itu tinggal klik ‘Cari Data’
- Selanjutnya sistem Cek Bansos Kemensos akan mencari Nama Penerima Manfaat jika data tersebut terdaftar sebagai penerima bansos.
Mudah bukan cara cek penerima bansos PKH September 2023. Sobat sekalian juga bisa mendapatkan berita terbaru pencairan bansos PKH September 2023 di website KILAS24.COM.
Semoga bermanfaat.