Oleh : hendrika l wariati
Sebulat cahaya membayang awan
Menyungging senyum bibir semesta
Menawan….
Seindah kerinduan,
yang berpadu romantika malam
Hati berdebar menatap
Senyuman lesung pipit berseri
Kian berdesir…
Tatkala sukma dilanda rindu
Pada bidari dalam negeri fantasia
Purnama tigabelas
Serasa lama waktu bergulir
Seakan awan mencegatnya,
dalam senyuman yang kian menggoda
Hingga mata tak dapat terpejam
Purnama tigabelas
Membawa sekuntum edelweis
dari puncak Bromo
Kuntum edelweis,
Bunga unik yang selalu kurindukan
kuntum puncak kenikmatan alam
Duh, purnamaku….