JAKARTA, KILAS24.COM– Kabar mengharukan datang dari pemain bintang Paulo Dybala. Dybala dipastikan menyusul Ronaldo tinggalkan Juventus. Paulo Dybala secara resmi tinggalkan Juventus usai pertandingan melawan Lazio semalam.
Setelah Ronaldo, kini giliran Dybala tinggalkan Juventus. Juventus perlahan-lahan kehilangan pemain bintangnya, Ronaldo dan Dybala. Pemain asal Argentina ini melakukan perpisahan dengan klubnya, Juventus di Stadion Juventus, Selasa 17 Mei 2022.
Penyerang tersebut telah lama dikaitkan dengan kepindahannya dari Turin setelah dalam beberapa kesempatan keduanya gagal mencapai kesepakatan untuk kontrak baru.
“Takdir kita berbeda” dapat menjadi gambaran apa yang dirasakan Dybala sekarang. “Itu adalah tujuh tahun ajaib, 12 trofi, dan 115 gol, tidak ada yang akan bisa mengambil kenangan kita, tidak akan.” Tulis Dybala di akun twitternya.
Lantas ke mana Dybala akan bergabung? Mungkinkah Dybala mengikuti jejak Ronaldo bergabung dengan Manchester United?
Banyak isu yang mengatakan kepindahan Paulo Dybala ke Manchester United. Dybala selalu dikaitkan dengan mega bintang Cristiano Ronaldo yang sekarang bermain untuk Manchester United.
Namun sejauh ini belum ada kepastian dari pihak Manchester United untuk memboyong Dybala ke Old Trafford.