JAKARTA, KILAS24.COM – WhatsApp mengkonfirmasi bahwa tahun 2022 ini mereka akan meluncurkan 5 fitur baru bagi para penggunanya.
5 fitur baru ini tentu saja semakin mempercanggih performa WhatsApp. Aplikasi Meta tersebut akan ditingkatkan dari berbagai segi.
Fitur-Fitur baru WhatsApp memungkinkan untuk berbagi file dengan ukuran yang lebih besar oleh penggunanya dan jumlah panggilan audio yang bisa sekaligus diakses lebih banyak orang.
Secara detail, inilah 5 fitur baru WhatsApp yang segera hadir di Hp Anda.
1. WhatsApp Community (Komunitas WhatsApp)
Fitur WhatsApp komunitas ini memungkinkan ribuan orang untuk berinteraksi dalam Komunitas yang mewadahi beberapa komunikasi sub-grup.
Fitur Komunitas bisa menjadi solusi bagi Anda yang membutuhkan tempat untuk menampung semua fitur, pengguna grup dan kontak.
Pihak WhatsApp mengatakan bahwa proses penyempurnaan fitur ini belum selesai dan masih dalam pengerjaan.
2. Limit Berbagi File WhatsApp Meningkat Menjadi 2GB
Fitur baru Whatsapp yang kedua, yaitu adanya peningkatan limit ukuran berbagi file dari 100MB menjadi 2GB untuk penggunanya tahun ini.
Fitur ini sedang diuji dalam versi beta oleh beberapa pengguna tertentu di Argentina.
Fitur peningkatan ukuran file ini diketahui telah dikonfirmasi oleh perilisan global. Namun, belum diketahui pasti kapan para pengguna dapat menikmatinya.
BACA JUGA: Alvin Jonathan, “Bosan dengan Hidup” Tapi Jadi Juara X Factor Indonesia
3. Panggilan Audio Whatsapp Ditingkatkan untuk 32 Pengguna Sekaligus
Fitur panggilan audio WhatsApp akan segera memungkinkan penggunanya untuk melakukan panggilan audio atau suara sebanyak 32 orang sekaligus.
Jumlah panggilan audio ini sebelumnya hanya bisa melakukan panggilan suara sebanyak 8 orang saja.
4. Peningkatan fungsi kontrol Admin Grup
Fitur WhatsApp baru juga menghadirkan lebih banyak opsi dan fungsi kontrol untuk Admin Grup.
Itu berarti, Admin grup punya wewenang kontrol dan tanggung jawab lebih jauh terhadap grupnya.
Admin Grup akan memiliki pilihan untuk menghapus pesan yang mereka rasa tidak cocok untuk Grup dan anggotanya.
BACA JUGA: Segera Cek Kuota Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2022 Melalui Cara Ini
5. Penambahan Cara Reaksi Emoji Tehadap Pesan
Fitur baru WhatsApp yang satu ini membawa reaksi pesan serupa dengan yang tersedia di Instagram dan Facebook Messenger.
Fitur ini memungkinkan pengguna untuk bereaksi terhadap pesan. Pengguna hanya perlu mengetuk dan menahan pesan yang ingin mereka tanggapi, lalu menyeret jari mereka ke emoji yang sesuai.
Reaksi akan muncul di bawah teks dan otomatis akan terlihat oleh semua anggota dalam grup.
Namun, sama halnya dengan fitur-fitur di atas bahwa perilisannya belum secara resmi diumumkan.
Demikianlah kilasan mengenai 5 fitur baru WhatsApp yang segera hadir di Hp Anda, semoga informasi ini bisa bermanfaat. Selamat menantikan.