JAKARTA, KILAS24.COM- Fabio Quartararo, pembalap Yamaha harus mengawali balapan MotoGP Argentina 2022 pada posisi ke enam. Hal ini tidak membuat Quartararo pesimis bersaing di MotoGP Argentina yang akan berlangsung pada pukul 22.00 WIB.
QUartararo mengakui motornya tak begitu cepat, tetapi dia tidak pesimis dan optimistis bisa bersaing dengan para rivalnya, kata pembalap yang dijuluki El Diablo ini.
“P6 for today’s race… We could achieved a bit better. Our pace is great and let’s try to improve it during the Warm UP”-”P6 untuk balapan hari ini… Kami bisa meraih sedikit lebih baik. Kecepatan kami sangat bagus dan mari kita coba meningkatkannya selama pemanasan,” tulis Fabio Quartararo pada akun twitter.
Baca Juga: MotoGP Argentina: Quartararo Optimis Naik Podium
“Kecepatan motor kami bukan yang terbaik, tetapi itu cukup untuk memberikan perlawanan yang kuat saat balapan,” ujar Fabio Quartararo dilansir dari Speedweek. Balapan MotoGP Argentina 2022 akan berlangsung di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (3/4/2022) atau Senin (4/4/2022) dini hari WIB.
Kualifikasi MotoGP Argentina dilalui Quartararo dengan hasil yang kurang memuaskan. Tampil di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina, Minggu (3/4/2022) dini hari, kedua pembalap mengakhiri kualifikasi dengan sedikit masalah. Meski sama-sama tembus ke Q2, Quartararo berakhir di posisi ke-6 dan Miller ke-11.
Pasalnya sempat terjadi insiden di pertengahan Q2. Kala itu Miller mengalami masalah pada motornya di tikungan pertama. Padahal dia berada di urutan kedua di belakang Aleix Espargaro.
Miller lalu kembali ke paddock untuk memakai motor cadangan. Namun, ketika keluar dari area pit line, dia dinilai menahan laju Quartararo yang ada di belakangnya. Imbasnya, Miller lalu diselidiki stewards MotoGP.
Baca Juga: MP3 Juice 2022, Download Musik Ramadhan Viral Terbaru Gratis, Cepat dan Mudah
Maka keluar keputusan, yakni pengurangan tiga grid. Ini berarti Miller harus mengikuti GP Argentina yang merupakan seri ketiga MotoGP 2022 dari posisi 14.
Sementara itu, Aleix Espargaro berhasil meraih pole position. Di urutan dua, ada pembalap Pramac Ducati, Jorge Martin. Kemudian diikuti jagoan VR46 Luca Marini. Quartararo harus puas berada di posisi 6.
Kendatipun berada di posisi ke 6, Fabio Quartararo tidak pesimis, melainkan optimis mengikuti MotoGP Argentina. Berikut ini link live streaming MotoGP Argentina 2022: Link (Trans7 )