JAKARTA, Kilas24.com — Memiliki kendaraan terutama mobil memberikan berbagai kemudahan mobilitas. Menggunakan mobil terbukti lebih efisien khususnya ketika harus pergi bersama keluarga. Tuntutan kebutuhan membuat banyak orang mengambil mobil secara kredit.
Sayangnya, tidak semua perjalanan mobil yang dibeli secara kredit itu mulus. Sering kali terjadi mobil yang masih kredit terpaksa dijual karena sejumlah alasan. Jual mobil yang masih kredit umumnya dilakukan karena butuh uang, pindah kota atau terdampak PHK sehingga tidak mampu membayar cicilan kredit mobil.
Ketika tidak mampu membayar cicilan sesuai dengan jumlah dan tenor yang diberikan leasing, pasti ada risikonya. Mulai dari ditegur leasing dan yang paling tidak diinginkan mobil ditarik karena tidak mampu membayar cicilan bulanan.
Tidak jarang, banyak orang yang pasrah ketika pada akhirnya mobil tersebut diambil oleh pihak leasing. Namun, jangan cemas. Anda masih bisa jual mobil saat masih kredit. Dilansir laman Daihatsu, berikut tips jual mobil saat masih kredit. Ini cara jual mobil saat masih kredit.
1. Menjual ke Tempat Mobil Bekas
Menjual mobil kredit ke tempat mobil bekas menjadi solusi yang tidak banyak orang tahu. Sebelum menjual mobil yang masih kredit ke penjual mobil bekas, minimal Anda telah melakukan pembayaran cicilan kredit mobil selama 6 bulan.
Ketika menjual mobil kredit di tempat mobil bekas usahakan harga yang ditawarkan tidak terlalu murah agar Anda tidak rugi. Kepandaian Anda bernegosiasi bisa menjadi penentu ketika harus menentukan harga jual mobil kredit yang cocok.
Selanjutnya, Anda bisa menghubungi leasing yang sudah tersedia pada prosedur. Jangan sesekali melakukan over kredit tanpa sepengetahuan pihak leasing. Karena nantinya akan merugikan Anda sendiri. Jika nama pemiliknya masih atas nama Anda, maka pihak leasing akan terus mengejar dan menagih cicilan mobil.
2. Refinancing Kredit Mobil
Cara lain agar bisa jual mobil saat masih kredit ialah dengan refinancing. Maksudnya, Anda dapat mengalihkan cicilan mobil ke tempat leasing lain. Jadi, cicilan yang tersisa di leasing saat ini akan dilunasi dengan leasing yang baru, begitu juga untuk proses selanjutnya. Maka cicilan akan dibayar ke leasing yang baru.
Ada yang harus diperhatikan jika Anda ingin menggunakan cara ini, yaitu dengan mengetahui suku bunga pinjaman. Anda bisa mendapat keuntungan dengan cara mencari informasi terkait suku pinjaman yang lebih ringan daripada suku pinjaman yang lama. Bisa melalui Internet atau bertanya langsung dengan leasing mobil yang lain.
Kabar baiknya, pengajuan refinancing akan jauh lebih mudah jika Anda merupakan nasabah lama yang riwayat cicilan kreditnya selalu tepat waktu tanpa pernah telat. Cara bisa jual mobil saat masih kredit bukan hal yang sulit, tapi Anda harus selalu teliti dan berhati-hati agar terhindar dari risiko kredit macet setelah refinancing.
Akhirnya, jangan khawatir lagi jika mobil kredit Anda tidak bisa dijual. Karena setiap permasalahan pasti ada solusinya. Lakukan cara tersebut agar terhindar dari kerugian. Apalagi sampai mobil ditarik oleh pihak leasing.