JAKARTA, KILAS24.COM– Website resmi Prakeraja (prakerja.go.id) sedang alami masalah. Mungkinkah hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 33 ditunda?
Pengumuman masalah pada website resmi prakerja.go.id diunggah pada instastory @prakerja.go.id, Selasa 21 Juni 2022. Kita berharap website Prakerja dapat diperbaiki dan dapat berfungsi seperti biasa.
“PENGUMUMAN. Saat ini website resmi Kartu Prakerja (prakerja.go.id) sedang mengalami gangguan sehingga tidak dapat diakses untuk sementara waktu sampai pemberitahuan selanjutnya,” tulis @prakerja.go.id.
Baca Juga: Siap-Siap BPNT Juni 2022 Cair, Ini Besaran Dana dan Cara Ceknya di cekbansos.kemensos.go.id
Jika masalah ini berlanjut tentu akan berimbas pada program Prakerja berikutnya yang mengandalkan website. Mungkinkah hasil seleksi Gelombang 33 ditunda?
Untuk diketahui berikut prediksi tanggal pengumuman Gelombang 33, sekaligus pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 34.
Masyarakat sangat antusias mengikuti program Kartu Prakerja. Sejauh ini pemerintah sudah membuka 33 gelombang pendaftaran. Berikut ini prediksi tanggal pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 34 dan tips agar tidak gagal.
Kartu Prakerja Gelombang 33 resmi ditutup pada Senin, 20 Juni 2022. Tidak jarang banyak yang mempertanyakan kapan Gelombang 34 dibuka?
Baca Juga: Cek BSU 2022 di kemnaker.go.id dan sso.bpjsketenagakerjaan.go.id Sekarang, Dapatkan Bantuan Rp1 Juta
Berdasarkan pola pendaftaran Kartu Prakerja sebelumnya, pendaftaran gelombang baru terjadi paling lambat 1-4 hari setelah pengumuman hasil seleksi gelombang yang lama.
Namun, pengumuman hasil seleksi Gelombang 33 belum terjadi. Biasanya pengumuman hasil seleksi terjadi 1-2 setelah penutupan gelombang tersebut.
Jika Gelombang 33 ditutup pada 20 Juni, kemungkinan pengumuman hasil terjadi pada tanggal 22-23 Juni. Sementara pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 34 diperkirakan terjadi pada 26-27 Juni 2022.
Namun, ini hanyalah prediksi, informasi lengkap jadwal pengumuman hasil seleksi Gelombang 33 dan pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 34 dapat diakses pada laman www.prakerja.go.id atau memantau akun media sosial Prakerja.
Beriktu Cara Cek Hasil Seleksi Gelombang 33
SMS dan Email
Jika lolos seleksi Kartu Prakerja Gelombnag 33 sobat akan menerima notifikasi melalui SMS dan email. Pemberitahuan SMS dan email ini akan dikirim ke nomor telepon dan email yang telah didaftarkan pada saat pembuatan akun Kartu Prakerja Gelombang 33.
Pastikan nomor HP dan email yang didaftarkan sudah benar dan masih aktif. Pengumuman hasil seleksi lewat SMS diberikan saat tanggal pengumuman seleksi masing-masing gelombang.
Jika pendaftar mendapatkan pemberitahuan lolos, maka dapat mengikuti langkah selanjutnya sesuai petunjuk yang ada. Namun jika tidak lolos, jangan berkecil hati. Kamu bisa mengikuti pendaftaran gelombang selanjutnya.
Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 34 Sudah Dibuka? Ini Prediksi Tanggal dan Tips Agar Lolos
“Untuk sobat yang belum melakukan pendaftaran, silahkan lanjutkan proses pendaftaran hingga tahap akhir sambil menunggu informasi pembukaan gelombang 34,” ucap Prakerja.
Login Dashboard prakerja.go.id
Selain informasi dari SMS dan email, sobat prakerja dapat mengecek hasil seleksi Kartu Prakerja Gelombang 33 di dashboard prakerja.go.id (saat ini dalam gangguan).
Demikian informasi gangguan pada website Prakerja dan prediksi tanggal pengumuman hasil Gelombang 33.