KILAS24.COM — Ciri dan tanda penerima bansos PKH 2023 dapat diketahui dengan mudah dengan cara login link cekbansos.kemensos.go.id.
Bantuan Sosial Program Keluagar Harapan atau PKH menjadi salah satu bansos yang lanjut cair pada tahun 2023. Pada tahun ini, bansos PKH menyasar lebih dari 10 juta kelarga penerima manfaat (KPM).
Pencairan bansos PKH dilakukan per 3 bulan di mana tahap 1 mulai disalurkan sejak awal tahun. Berikut ini jadwal pencairan PKH tahun 2023:
- Tahap 1: Januari, Februari, Maret
- Tahap 2: April, Mei, Juni
- Tahap 3: Juli, Agustus, September
- Tahap 4: Oktober, November, Desember.
Baca Juga: Login pip.kemdikbud.go.id untuk Cek Penerima PIP Januari 2023, Berikut Langkah-Langkah Mudahnya
Untuk memastikan dan mengetahui bansos PKH 2023 telah cair bisa dilakukan dengan login link cekbansos.go.id.
Cara login link cekbansos.kemensos.go.id untuk cek bansos PKH 2023
Bagi penerima bansos PKH bisa melakukan pengecekan dengan login di link cekbansos.go.id. tata caranya sebagai berikut:
1. Anda hanya perlu menyiapkan KTP dan HP.
2. Buka link cekbansos.kemensos.go.id di browser HP.
3. Kemudian masukan data KTP berupa alamat lengkap di menu ‘NAMA PM’ berupa.
– Provinsi
– Kabupaten/Kota
– Kecamatan
– Desa/Kelurahan
4. Kemudian masukkan data KTP berupa nama lengkap di menu ‘NAMA PM’
5. Lalu ketikan captcha di kotak kode
6. Selanjutnya klik ‘CARI DATA’
Jika muncul tanda berupa data nama lengkap, jenis bansos yang diterima, periode dan penyebaran status bansos, bisa dipastikan Bansos PKH Januari 2023 sudah cair.
Itulah cara memastikan sebagai penerima bansos PKH 2023 dengan login link cekbansos.go.id.