JAKARTA, KILAS24.COM — Selain penerima KJP Plus, pembelian sembako murah juga dapat dibeli oleh penerima Penerima KLJ (Kartu Lansia Jakarta) dan KPDJ (Kartu Penyandang Disabilitas Jakarta).
Program sembako murah ini digelar oleh Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan, DKI Jakarta. Penerima bantuan sosial (Bansos) DKI Jakarta seperti KJP, KLJ dan KPDJ dapat membeli sembako murah yang digelar hingga akhir November ini.
Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan menyebutkan bagi lansia wajib membawa KLJ. Hal yang sama bagi penyandang disabilitas juga wajib membawa KPDJ.
“Bagi yang terkendala akses ke dalam aplikasi antrian online dapat dibantu pendaftarannya di seluruh lokasi distribusi,” tulis Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Perikanan pada postingan Instagram-nya, Sabtu (16/10/2021).
Baca Juga: 5 Bansos DKI Jakarta Cair Oktober, dari KJP hingga KAJ, Catat Jadwalnya
Simak Juga: KILAS JAKARTA: 3 Hal Spesial Pencairan KJP Oktober 2021, Nomor 3 Insentif Baru KJP Plus
Untuk program sembako murah ini, harga yang ditawarkan antara lain daging sapi Rp35 ribu per kg per bulan, daging ayam Rp8 ribu per kg per bulan, ikan kembung Rp13 ribu per kg, beras Rp30 ribu per kg, telur ayam Rp10 ribu per tray, susu UHT Rp30 ribu.
Sebelumnya, Pusat Pelayanan Pendanaan Personal dan Operasional Pendidikan (P4OP) memberikan tutorial singkat untuk mendaftar antrian KJP Pasar Jaya secara online.
1. Membuka browser dan mengetik antriankjp.pasarjaya.co.id/ dan tekan Enter
2. Mengisi data registrasi antrian. Data yang perlu diisi antara lain nomor kartu penerima manfaat, tanggal lahir dengan format tahun, bulan dan tanggal.
3. Masukan nama peserta penerima manfaat.
4. Mengisi alamat dan nomor telepon.
5. Memilih wilayah lokasi pembelian pangan subsidi. Isi juga tanggal dan jam antrian.